Cara Mengamalkan Amalan Doa Nabi Yusuf

Amalan doa Nabi Yusuf adalah salah satu doa yang sangat terkenal dalam Islam. Doa ini dipercaya dapat membantu untuk mengatasi berbagai masalah dalam hidup serta membuka jalan rezeki. Untuk mengamalkan doa Nabi Yusuf, pertama-tama kita harus memahami makna dari setiap ayatnya dan melafalkannya dengan ikhlas dan penuh keyakinan. Selain itu, kita juga perlu berusaha senantiasa menjaga kesalehan dan keikhlasan dalam setiap tindakan yang kita lakukan.

Amalan Doa Nabi Yusuf dan Cara Mengamalkannya

Doa Nabi Yusuf ditujukan kepada Allah SWT untuk selalu bersyukur atas rahmat dan karunianya sehingga hidupnya menjadi lebih bermanfaat. Yuk cari tahu beberapa doa dari Nabi Musa pada artikel ini.

Nabi Allah yang banyak mendapatkan cinta dan ketampanan adalah Nabi Yusuf As.

Saat ini banyak orang yang mencari doa Nabi Yusuf agar dicintai oleh banyak orang dan mengamalkan doanya agar memiliki wajah yang rupawan.

Berbicara mengenai Nabi Yusuf, ia merupakan putra dari Nabi Yaqub As dan menjadi putra ke-11 dari banyaknya anak Nabi Yaqub As.

Yusuf memiliki seorang adik dari satu ibu yaitu Benyamin yang berarti juga putra Yaqub.

Amalan Doa Nabi Yusuf

Ujian yang didapatkan Nabi Yusuf As selama hidupnya adalah ditinggal ibunya, hendak dibunuh oleh saudaranya dan dibuang ke dalam sumur, difitnah berzina, dan masih banyak lagi.

Ketabahan yang dimilikinya sungguh luar biasa serta kesabaran, kekuatan iman, dan keteguhannya.

Bahkan karena keistimewaan Nabi Yusuf, kisahnya tertulis pada Al-Qur’an yaitu surat Yusuf.

Mukjizat yang dimilikinya selain ketampanan yang membuat orang terpesona adalah ilmu dan pengetahuan yang luar biasa.

Oleh sebab itu, Yusuf sering mendapatkan cobaan dan ujian selama hidupnya.

Dengan begitu, maka mengantarkannya menjadi manusia dengan kedudukan yang tinggi.

Lihat juga:  Cara Mengencerkan Darah Kental Secara Alami

Terlepas dari perjalanan hidupnya yang sangat berliku ada kumpulan doa Nabi Yusuf yang bisa dilantunkan, yaitu:

1. Doa Memiliki Wajah Bercahaya

Nabi Yusuf memang memiliki wajah yang sangat tampan dan rupawan.

Seluruh umat Islam pastinya mengetahui bahwa nabi yang tampan ini memiliki keindahan tersendiri pada wajahnya meskipun belum pernah melihatnya secara langsung.

Cerita tersebut tertuang pada Al-Qur’an yang mana keindahan dan kerupawanan wajah dari Nabi Yusuf mampu membuat manusia terpukau dan langsung jatuh hati.

Siapa yang tidak ingin memiliki wajah seperti Nabi Yusuf yang bercahaya?

Tidak heran bukan jika pengikut Nabi Yusuf banyak yang mencintainya.

Dan jika ingin memiliki wajah bercahaya layaknya Nabi Yusuf As maka bisa membaca doa agar memiliki wajah yang bercahaya, yaitu:

الَّلهُمَّ جَئَلْنِى نُوْرُ يُوْسُفَ عَلَى وَجْهِي فَمَنْ رَ اَنِى يُحِبُّنِي مَحَبَّتَنْي

Allaahumma ‘alnii nuuru yusufa ala wajhii fa man ro aanii yuhibbunii mahabbatan.

Artinya: “Ya Allah, jadikanlah Nur cahaya Nabi Yusuf pada wajahku, dan bagi siapa yang melihat akan menjadi kagum serta memiliki cinta kasih kepadaku.”

2. Doa Memiliki Akhlak Mulia

Segala tindakan dan perilaku yang dilakukan oleh Nabi Yusuf As selama hidupnya selalu berdoa kepada Allah SWT terlebih dahulu.

Dengan berdoa maka tujuannya adalah untuk selalu mendapatkan akhlak mulia sehingga memberikan aura wajah yang baik.

Akhlak mulia memang kerap dimiliki oleh para nabi terlebih Nabi Yusuf yang memang sangat tabah, teguh, dan tawakal kepada Allah SWT.

Semasa hidupnya Nabi Yusuf selalu mengamalkan doa berikut ini:

اَللّٰهُمَّ كَمَا حَسَّـنْتَ خَلْقِـيْ فَحَسِّـنْ خُلُقِـيْ

Allahumma kamaa hassanta kholqii fahassin khuluqii.

Artinya: “Ya Allah, sebagaimana telah Engkau indahkan rupaku, maka indahkanlah pula akhlakku.”(H.R. Ahmad)

3. Doa Terhindar dari Perbuatan Maksiat

Kisah Nabi Yusuf As di Al-Qur’an selalu disebutkan tentang ketampanannya.

Wajah tampannya sangat luar biasa sehingga mendapatkan sebuah ujian godaan dari istri pembesar Mesir.

Selain istri pembesar Mesir, ternyata wanita yang kerap menggoda Nabi Yusuf adalah ibu angkatnya.

Ibu angkat dari Nabi Yusuf selalu menggodanya namun tentu saja Nabi tidak tergoda karena tidak ingin masuk ke dalam godaan setan.

Dengan begitu, selalu berdoa untuk meminta perlindungan kepada Allah SWT sehingga dijauhkan dari godaan setan dan hawa nafsu.

Doa ini juga bisa dibaca oleh umat Islam sehingga tidak terjerumus pada perbuatan maksiat.

Agar terhindar dari ujian godaan hawa nafsu bisa membaca doa seperti di bawah ini:

بِّ ٱلسِّجْنُ أَحَبُّ إِلَىَّ مِمَّا يَدْعُونَنِىٓ إِلَيْهِ ۖ وَإِلَّا تَصْرِفْ عَنِّى كَيْدَهُنَّ أَصْبُ إِلَيْهِنَّ وَأَكُن مِّنَ ٱلْجَٰهِلِينَ

Lihat juga:  Cara Alami Menghilangkan Nyamuk Di Rumah

Rabbis-sijnu aḥabbu ilayya mimmā yad’ụnanī ilaīh, wa illā taṣrif ‘annī kaidahunna aṣbu ilaihinna wa akum minal-jāhilīn.

Artinya: “Wahai Tuhanku, penjara lebih aku sukai daripada memenuhi ajakan mereka kepadaku. Dan jika tidak Engkau hindarkan dari padaku tipu daya mereka, tentu aku akan cenderung untuk (memenuhi keinginan mereka) dan tentulah aku termasuk orang-orang yang bodoh.”

4. Doa Terhindar dari Ajakan Maksiat

Perbuatan-perbuatan maksiat kerap menjadi godaan pada Nabi Yusuf As.

Akan tetapi karena doa Nabi Yusuf maka Allah SWT selalu memberikan keselamatan atas perbuatan yang tidak baik tersebut.

Agar terhindar dari ajakan maksiat yang meresahkan dan karena iming-iming dari setan maka bisa membaca doa seperti di bawah ini:

مَعَاذَ اللَّهِ ۖ إِنَّهُ رَبِّي أَحْسَنَ مَثْوَايَ ۖ إِنَّهُ لَا يُفْلِحُ الظَّالِمُونَ

Ma’adzallah, innahu rabbii ahsana matswaaya, wainnahu laa yuflihudza-dzaalimin

Artinya; “Aku berlindung kepada Allah, sungguh tuanku telah memperlakukan aku dengan baik”. Sesungguhnya orang-orang yang zalim tiada akan beruntung. (QS. Yusuf; 23).

5. Doa Meminta Perlindungan

Kisah Nabi Yusuf As memang cukup membuat prihatin dan merasakan iba padanya.

Terdapat ayat Al-Qur’an yang mengisahkan tentang Nabi Yusuf yang pernah bermimpi bahwa melihat sebelas bintang.

Ternyata mimpi sebelas bintang tersebut adalah tanda-tanda dari mimpi para Nabi.

Mendengar mimpi Nabi Yusuf tersebut, ayahnya menutupi kabar mengenai mimpi yang telah masuk ke dalam tidur anaknya tersebut.

Tujuannya adalah untuk melindungi Nabi Yusuf dari saudaranya karena khawatir akan dibenci.

Karena ingin mendapatkan perlindungan dari Allah maka Nabi Yusuf memanjatkan doa, yaitu:

رَبِّ قَدْ اٰتَيْتَنِيْ مِنَ الْمُلْكِ وَعَلَّمْتَنِيْ مِنْ تَأْوِيْلِ الْاَحَادِيْثِۚ فَاطِرَ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۗ اَنْتَ وَلِيّٖ فِى الدُّنْيَا وَالْاٰخِرَةِۚ 

Rabbi qad aataytanii minal mulki wa ‘allamtanii min ta’wiilil ahaaditsi faathiros samaawaati wal ardhi anta waliyyi fiddunyaa wal aakhiroh tawaffanii muslimaw wa alhiqnii bish shoolihiin.

Artinya, “Ya Rabbku, Sesungguhnya Engkau telah menganugerahkan kepadaku sebahagian kerajaan dan telah mengajarkan kepadaku sebahagian tabir mimpi. (Ya Rabb) Pencipta langit dan bumi. Engkaulah Pelindungku di dunia dan di akhirat. (QS. Yusuf ayat 101)”

6. Doa Saat Diberikan Kebaikan di Dunia

Allah SWT adalah Maha Pemberi dengan segala nikmat dan pemberiannya yang berlimpah.

Bagi Nabi Yusuf, Allah telah memberikan kebaikan yang ada di dunia seperti kekuasaan dan kelebihan lainnya. Karena, Nabi Yusuf menjadi nabi yang sekaligus pemimpin dari negerinya.

Akan tetapi, karena kekuasaan dan kelebihan yang dimilikinya tidak membuatnya menjadi seseorang yang sombong.

Lihat juga:  7 Menu Sahur Rendah Kalori untuk Membantu Menurunkan Berat Badan

Karena pemberian Allah yang sangat besar kerap membuat Nabi Yusuf menjadi orang yang selalu bersyukur dan bertakwa.

Salah satu cara Nabi Yusuf bertakwa kepada Allah adalah dengan melantunkan doa, seperti di bawah ini:

ما َّوَاْلِحْقِنْي ِۚة َتَوَّفِنْي ُمْسِل َيا َوا ٰاْلِخَر ِفى الُّد ْن ِۗض َاْنَت َوِلّٖي ْر الَّسٰمٰوِت َوا َاْل ْي ِۚث َفاِطَر ِمْن َت ْأِوْيِل ا َاْلَحا ِد ِنْي ِمَن ا ُمْلْلِك َوَعَّلْم َت ِنْي َت ْي َرِّب َقْد ٰاَت ِلِحَنْي ِبالّٰص

Artinya: “Tuhanku, sesungguhnya Engkau telah menganugerahkan kepadaku sebagian kekuasaan dan telah mengajarkan kepadaku sebagian takwil mimpi. (Wahai Tuhan) pencipta langit dan bumi, Engkaulah pelindungku di dunia dan di akhirat, wafatkanlah aku dalam keadaan muslim dan gabungkanlah aku dengan orang yang shalih.” (QS. Yusuf: 101)

Melihat doa yang sudah dicontohkan oleh Nabi Yusuf As, mengingatkan manusia bahwa harapan puncak orang muslim bukan pada benda duniawi.

Melainkan, saat wafat berada dalam kondisi muslim dan dihimpun bersama dengan orang shaleh.

7. Doa Nabi Yusuf Bercermin

Akhlak yang dimiliki oleh Nabi Yusuf sangat baik dan terpuji sehingga bisa dijadikan sebagai teladan bagi orang muslim.

Akhlak terpuji tersebut juga ada pada perbuatan dan tindakannya bahkan pada saat bercermin.

Agar bercermin ini menjadi sebuah kegiatan yang membuat rasa syukur maka Nabi Yusuf berdoa kepada Allah SWT.

Doa tersebut juga ditujukan agar Allah memberikan rupa dan akhlak yang baik.

Pada saat mengamalkan doa bercermin pastinya akan membuat aura wajah menjadi lebih menawan.

Jika ingin memiliki wajah yang cerah dan bersinar maka bisa mengamalkan doa Nabi Yusuf seperti di bawah ini:

اَلَّلهُمَّ كَمَا حَسَّنْتَ خَلْقِيْ فَحَسِّنْ خُلُقِيْ

“Allahumma kamaa hassanta khalqii fa hassin khuliqi.”

Artinya: “Ya Allah sebagaimana Engkau telah ciptakan aku dengan baik, maka perbaikilah akhlakku.”

8. Doa Meminta Ketampanan Wajah

Ketampanan wajah yang dimiliki oleh Nabi Yusuf As karena pemberian Allah SWT ini banyak yang menginginkannya.

Ketampanan wajahnya sungguh menawan dan banyak seseorang yang ingin memilikinya.

Jika menginginkan wajah layaknya Nabi Yusuf As maka bisa berdo’a pada Allah SWT dengan menggunakan doa di bawah ini:

الَّلهُمَّ جَئَلْنِى نُوْرُ يُوْسُفَ عَلَى وَجْهِي فَمَنْ رَ اَنِى يُحِبُّنِي مَحَبَّتَنْي

“Allaahumma ‘alnii nuuru yusufa ala wajhii fa man ro aanii yuhibbunii mahabbatan.”

Artinya: “Ya Allah, jadikanlah Nur cahaya Nabi Yusuf pada wajahku, dan bagi siapa yang melihat akan menjadi kagum serta memiliki cinta kasih kepadaku.”

Lihat juga:  Cara Mengobati Gatal Bintik Berair Di Tangan

9. Doa Agar Dicintai

Akhlak yang baik serta ketampanannya membuat Nabi Yusuf banyak disukai dan dicintai oleh pengikutnya.

Hati akan menjadi tentram saat banyak yang mencintai dan membuat seseorang merasa dihargai.

Oleh sebab itu, doa Nabi Yusuf As agar dicintai oleh seluruh orang bisa diamalkan.

Dengan membaca doa ini diharapkan seseorang bisa mendapatkan rasa cinta yang banyak dari orang-orang di sekitarnya, yaitu:

Allaahumma ‘alnii nuuru yusufa ala wajhii fa man ro aanii yuhibbunii mahabbatan.

Artinya: “Ya Allah, jadikanlah Nur cahaya Nabi Yusuf pada wajahku, dan bagi siapa yang melihat akan menjadi kagum serta memiliki rasa cinta kasih kepadaku.”

10. Doa Ketika Rindu dengan Seseorang

Seperti kisahnya, Nabi Yusuf juga pernah rindu dengan Zulaikha yang mana pernah memfitnahnya karena telah berzina.

Akan tetapi, rasa cintanya tumbuh dan menjadi orang yang sangat mencintainya. Oleh sebab itu, pada saat merindukan Zulaikha maka Nabi Yusuf As selalu berdoa kepada Allah SWT.

Dan do’a ini bisa dilantunkan pada saat rindu kepada seseorang. Karena sebaik-baiknya rindu adalah dengan cara mendoakannya, yaitu:

Wa-alqaytu ‘alayka mahabbatan minnii walitushna’a’laa ‘ainii.

Artinya: “Dan aku telah melimpahkan kepadamu kasih sayang yang datang dariku, dan supaya kamu di asuh di bawah pengawasanku (Qs Thaahaa: 39).”

Cara Mengamalkan Doa Nabi Yusuf

Dengan selalu mengamalkan doa Nabi Yusuf As di atas pastinya akan mendapatkan manfaat yang cukup banyak.

Bahkan hal-hal positif bisa datang kapan saja dan pastinya selalu mengharapkan sesuatu yang baik-baik dengan berdoa kepada Allah SWT.

Ada banyak manfaat yang bisa dirasakan karena berdoa kepada Allah SWT dan dengan cara mengamalkan yang benar maka setiap kebaikan akan dirasakan, yaitu:

1. Menjaga Wudhu Ketika Berdoa

Jangan lupa untuk berwudhu atau menjaga badan tetap suci pada saat berdoa untuk mendapatkan kebaikan dari Allah SWT.

Berdoa berarti kita meminta kepada Allah sehingga harus dijaga dengan baik kesuciannya agar berada di dalam kondisi yang baik saat berhadapan dengan Allah SWT.

Dengan berwudhu maka seluruh hadas akan suci dan dijauhkan dari kotoran-kotoran. Selain badan yang bersih, juga doa yang dilantunkan akan terjaga kesuciannya.

2. Berdoa Saat Selesai Sholat Fardhu

Waktu diijabah untuk setiap doa adalah pada saat selesai sholat fardhu atau sholat wajib 5 waktu.

Pada saat mengamalkan doa ini maka bisa dilakukan pada saat selesai sholat fardhu. Biasanya dibaca di akhir setelah sholat.

Lihat juga:  Cara Mengobati Dada Panas

Doa juga bisa dibaca pada saat akhir sujud sebelum salam sehingga waktu-waktu suci tersebut membuat doa sampai kepada Allah SWT dengan baik.

Ada baiknya untuk melantunkan doa ini sebanyak 7 kali pada saat setelah melakukan ibadah sholat fardhu.

3. Berdoa dengan Menahan Nafas

Salah satu cara yang baik untuk membaca doa Nabi Yusuf ini adalah dengan menahan nafas.

Agar mendapatkan manfaat wajah yang bersinar dan bercahaya, maka bisa berdoa tanpa harus ada nafas di antara tiap bacaan doa.

Saat sudah selesai berdoa maka bisa meniupkan doa tersebut kepada kedua telapak tangan dan mengusapkannya pada wajah.

Bisa dilakukan rutin setiap hari sehingga mendapatkan manfaatnya dengan baik.

4. Pada Saat Bercermin dan Memakai Wewangian

Doa Nabi Yusuf As ini terkenal dengan manfaatnya untuk mendapatkan ketampanan dan paras wajah yang memikat.

Oleh sebab itu, bisa berdoa pada saat bercermin maupun memakai wewangian sehingga diharapkan bisa mendapatkan manfaat yang sangat luar biasa.

Bisa membaca doa untuk memiliki wajah bercahaya dan bersinar dengan mengucapkannya setiap hari.

Rutin berdoa akan membuat seseorang yang melantunkan doanya merasa sangat tampan dan wajahnya bersinar.

5. Berdoa di Waktu yang Diijabah Allah SWT

Allah SWT telah menentukan beberapa waktu yang diijabah untuk berdoa dan kecil kemungkinan akan ditolak.

Ada beberapa waktu yang tepat agar hamba-Nya bisa memanjatkan doa kepada-Nya, yaitu:

  • Sepertiga malam terakhir.
  • Waktu sholat fardhu, tepatnya di sujud terakhir.
  • Malam lailatul qadr.
  • Pada saat adzan dikumandangkan.
  • Di antara adzan dan iqomah.
  • Pada saat berbuka puasa.

Dengan memanjatkan doa dengan ikhlas dan dalam keadaan yang suci, maka besar kemungkinan doa akan diterima oleh Allah.

Kemudian, akan dikabulkan sesuai dengan kebutuhan hamba-Nya.

6. Berdoa Saat Mendapatkan Manfaatnya

Jangan lupa untuk selalu bersyukur atas nikmat yang sudah diberikan oleh Allah SWT.

Nikmat tersebut akan membuat diri hamba-Nya selalu merasa cukup dan menjadi makhluk yang sangat beruntung.

Dengan melantunkan doa Nabi Yusuf ini, maka aura dalam diri akan ikut bersinar.

Doa yang telah disebutkan di atas bisa digunakan oleh siapa saja baik untuk pria dan wanita.

Hal yang diinginkan dari doa yang dipanjatkan oleh Nabi Yusuf di atas untuk menjadi sebaik-baiknya insan dan menjadi makhluk yang mulia di mata Allah SWT.

Setelah mengamalkan doa Nabi Yusuf di atas juga bisa ditambah dengan amalan-amalan sunnah lainnya.

Secara singkat, amalan doa Nabi Yusuf dapat membantu seseorang dalam menghadapi berbagai masalah kehidupan sehari-hari. Cara mengamalkannya adalah dengan membaca doa tersebut secara rutin dan istiqamah serta tawakkal kepada Allah SWT. Dengan tekad yang kuat dan niat yang ikhlas, kita bisa mendapatkan keberkahan dan perlindungan dari segala musibah. Mari kita terus memperbaiki diri dan mengamalkan sunnah Nabi Yusuf serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.

#Amalan #Doa #Nabi #Yusuf #dan #Cara #Mengamalkannya arbo Amalan Doa Nabi Yusuf dan Cara Mengamalkannya