Review cPanel vs hPanel: Fitur, Kelebihan, dan Kekurangannya

Untuk mengelola paket hosting website, Anda perlu sebuah tool yang bernama Control Panel Hosting. Dengannya, Anda bisa mengelola domain dan akun email, menginstal aplikasi, dan mengonfigurasi pengaturan dengan mudah. 

Sebenarnya ini juga bisa dilakukan langsung lewat server, tapi Anda harus sudah punya skill teknis karena satu kesalahan saja bisa mengacaukan seluruh website. Jadi, control panel merupakan solusi yang lebih mudah bagi siapa pun. 

Panel ini umumnya memiliki fungsi yang intuitif, mudah digunakan, serta mampu menghemat waktu dan resource Anda. Meskipun cPanel masih menjadi yang paling populer, banyak alternatif yang kini mulai tersedia, termasuk hPanel dari Hostinger.

Sementara cPanel punya komunitas yang aktif dan dokumentasi yang lengkap, hPanel menawarkan dashboard yang mudah digunakan, menu yang jelas secara konteks, dan tampilan yang lebih modern.

Panel yang dikembangkan secara internal seperti hPanel juga bisa membantu menghemat biaya, namun dengan fleksibilitas yang lebih baik untuk fitur-fitur baru.

Mau tahu lebih lanjut tentang perbandingan cPanel dan hPanel? Yuk lanjutkan membaca, karena di artikel ini kami akan membandingkan cPanel vs hPanel secara lebih mendetail. Mari mulai!

Apa Itu hPanel?

hPanel adalah control panel hosting yang dibuat khusus oleh developer, UX engineer, dan researcher Hostinger. Tersedia fitur utama untuk mengelola hosting, seperti domain, email, serta manajemen file dan database.

Keunggulan hPanel yang pertama adalah, panel ini memiliki antarmuka yang mudah digunakan, bahkan oleh pemula.

Sebagai tool yang user-friendly, hPanel menyediakan fitur File Manager, Pengelolaan Akun Hosting dan Email, serta FTP. Anda juga bisa memantau bandwidth dan kapasitas disk, membuat parked domain, dan menginstal software yang diperlukan seperti WordPress atau Joomla.

Kalau Anda penasaran ingin mencobanya, hPanel tersedia di semua paket Hostinger. Atau Anda juga bisa mencoba demo langsung untuk melihat tampilannya. 

Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan hPanel?

Seperti control panel pada umumnya, hPanel memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. 

Kelebihan hPanel

  • Desain yang intuitif dan minimalis
  • Navigasi simpel dan mudah
  • Pengaturan manajemen dan ringkasan yang mendetail
  • Menampilkan informasi teknis penting seperti CPU, memori, penyimpanan, dan bandwidth
  • Memungkinkan Anda membuat backup untuk file dan database website
  • Bisa disesuaikan dengan permintaan pelanggan
  • Update dan fitur yang diperbarui rutin
Lihat juga:  Cara Mengobati Kadas Dengan Cepat

Kekurangan hPanel

  • Hanya tersedia untuk user Hostinger
  • Antarmuka grafisnya mungkin agak sulit dipahami kalau sudah terbiasa menggunakan cPanel 

Apa Itu cPanel? 

cPanel adalah control panel berbasis Linux yang saat ini menjadi standar industri hosting dan digunakan secara luas di kalangan developer. Melalui antarmukanya, user bisa mengelola akun web hosting miliknya secara efisien.

Seperti control panel terpopuler lainnya, cPanel juga punya kelebihan dan kekurangannya. 

Apa Saja Perbedaan cPanel dan hPanel?

Dari proses penginstalan yang mudah sampai database MySQL, hPanel memang mirip dengan cPanel. Perbedaan utamanya adalah developernya, di mana hPanel adalah tool internal milik Hostinger yang didesain untuk mengoptimalkan pengalaman setiap pelanggannya.

Berikut adalah perbedaan utama antara hPanel dengan cPanel serta tool admin berbasis web lainnya:

  • Cloudbase – area hPanel yang bisa diakses user didasarkan pada arsitektur cloud dengan ketersediaan tinggi, menghadirkan performa operasional yang sangat baik dan memberikan pengalaman yang rapi dengan dimensi visual, antrean tindakan, serta fitur-fitur UI/UX yang canggih. Hasilnya, antarmuka hPanel lebih tertata dan menarik secara visual.
  • Kecepatan – untuk kecepatan dan keandalan maksimal, setiap server hanya memiliki end-point API yang terhubung ke area depan hPanel. Sementara itu, cPanel sepenuhnya dihosting di setiap server secara individual menggunakan resourcenya. Dari perbandingan ini, hPanel lebih unggul dalam hal performa. 
  • Software lama vs baru – meskipun menawarkan update, cPanel menggunakan software lama yang sudah ketinggalan zaman. Sementara itu, hPanel dirancang dari nol baru beberapa tahun lalu dan terus menerapkan teknologi serta tool terbaru yang tersedia.

Bagi pelanggan, arsitektur hPanel memberikan waktu respons yang jauh lebih cepat karena adanya beberapa lapisan cache. User juga bisa menghosting lebih banyak akun di satu server sehingga bisa lebih menghemat biaya.

Sekarang, setelah Anda mengetahui perbedaan kedua panel tersebut, kami akan lanjut membahas fitur-fitur utama hPanel secara lebih mendetail. Mari simak selengkapnya!

Home

Setelah login ke hPanel, Anda akan melihat beberapa opsi menu di bagian atas. Dengan mengklik tab Hosting, daftar website Anda akan ditampilkan beserta paket hostingnya. Dari sini, Anda bisa menambahkan website baru dan mengupdate atau mengupgrade paket hosting.

Hosting

Semua CTA memiliki penanda yang jelas dengan berbagai opsi untuk mempermudah navigasi. Anda bisa memahami konteks fitur-fitur yang tersedia, serta melihat tanggal berakhir paket dan membeli paket baru. 

Email

Di bagian ini, Anda bisa melihat informasi akun email aktif Anda dengan jelas. Sama seperti akun hosting, Anda bisa melihat tanggal berakhir paket email Anda dan order paket baru. 

Domain

Area domain di hPanel memuat semua domain Anda yang terdaftar di Hostinger. Di sini, tersedia beberapa opsi untuk menambahkan domain baru, mentransfer domain yang sudah ada, dan mengubah name server atau detail kontak.

Lihat juga:  Cara Mengobati Cacar Air Pada Bayi Secara Alami

VPS

Di kategori ini, Anda bisa melihat semua daftar harga, manfaat, dan fitur-fitur paket VPS dalam tampilan ringkas. Anda pun bisa menemukan paket yang paling sesuai dengan kebutuhan. Di sini, Anda juga bisa mengelola paket VPS, menginstal sistem operasi dan control panel, serta memantau penggunaan resource server.

SSL 

Karena keamanan adalah prioritas utama di Hostinger, SSL memiliki menu khususnya sendiri. Yap, ini karena HTTPS atau SSL adalah lapisan pelindung yang membantu meningkatkan kredibilitas, ranking, dan keamanan website Anda secara keseluruhan. 

Pada bagian SSL, Anda bisa mengelola dan memasang sertifikat SSL untuk website Anda hanya dengan beberapa klik. 

Tagihan

Untuk pengaturan administratif dan operasional, Anda tidak perlu cemas dan terus-terusan mengecek email. Berkat fitur tagihan yang baru, ada bagian khusus untuk billing yang akan memberikan informasi terbaru tentang status paket dan riwayat pembayaran Anda, serta untuk mengelola metode pembayaran.

Customer Success

Di Hostinger, tim Customer Success tersedia 24/7 untuk membantu Anda menemukan solusi terbaik atas masalah yang dihadapi.

Salah satu bagian paling keren di hPanel adalah dukungan pelanggannya. Tersedia akses ke Knowledge Base serta Tutorial, dan user bisa menghubungi tim Customer Success Hostinger secara langsung dari sini. 

Fitur Tambahan

Ada banyak tool dan layanan lain yang tersedia, mulai dari fitur, add-on, hingga upgrade seperti Perlindungan Cloudflare, Backup Harian, dan layanan Email Bisnis. Selain itu, update untuk fitur-fitur ini juga dirilis secara rutin.

Kelebihan hPanel

Nah, sekarang kami akan membahas kelebihan control panel satu ini secara lebih mendetail. Apabila saat ini Anda sedang membuka hPanel, silakan kembali ke Halaman Utama. Kemudian, klik Kelola pada paket hosting Anda. 

Seluruh dashboard hPanel akan ditampilkan, dengan ringkasan tentang paket hosting Anda. Tersedia kolom pencarian di sudut kiri atas, fitur-fitur utama di bagian tengah, dan menu utama di sidebar kiri.

tampilan interface hpanel

  • Menu WordPress memungkinkan user menginstal, memantau update, dan mengelola plugin website. Anda juga bisa mengaktifkan koneksi website yang aman dan mengaktifkan mode maintenance.
  • Bagian Performa menampilkan statistik performa website secara harian, penggunaan paket, dan data website harian. Anda bisa melihat detail penting seperti daya pemrosesan, memori, hingga error website. Bagian ini juga menyediakan fitur update atau upgrade paket hosting saat ini.
  • Di area Email, Anda bisa membuat dan menyesuaikan akun email. Selain itu, bagian ini membantu Anda melakukan tugas-tugas lain seperti email forwarding, menyesuaikan alamat email, dan balasan otomatis.
  • Bagian Website menyediakan opsi untuk berbagai aspek website Anda. Misalnya, Anda bisa menggunakan fitur Instalasi Otomatis untuk menginstal lebih dari 50+ aplikasi secara otomatis, termasuk WordPress.
  • Menu File memungkinkan user mengimpor atau memindahkan (migrasi) website dari hosting lain dengan proses otomatis yang gratis dan cepat. Anda juga bisa mengakses menu FTP di sini untuk melihat informasinya atau mengganti password.
  • Kemudian, ada bagian Tingkat Lanjut untuk user yang sudah memiliki skill teknis. Anda bisa memilih versi PHP, mengaktifkan ekstensi, mengelola zona waktu, menghapus cache, atau melihat log aktivitas website. Terdapat juga cron job untuk menjalankan skrip dan terhubung ke SSH untuk mentransfer data secara otomatis. Di sini, Anda juga bisa meluncurkan aplikasi langsung dari repositori Git, serta melihat detail SSH paket hosting dari sini.
  • Di bagian Akun, Anda bisa mereset akun, menghapus semua file dan informasi dari akun Anda, dan kembali ke pengaturan awal.
Lihat juga:  Cara Menyehatkan Ginjal Secara Alami

File Manager

Fitur ini memungkinkan Anda mengakses file website untuk mengedit, menghapus, mengekstrak, atau memindahkannya ke folder lain. User juga bisa mengupload file langsung ke server. Selain itu, fitur ini menampilkan ukuran direktori dan direktori mana yang paling banyak menggunakan ruang.

Update dirilis secara rutin untuk File Manager. Anda bisa membuat, mengimpor, dan mengedit database menggunakan tool administrasi terpopuler, phpMyAdmin. Anda juga bisa membuat koneksi jarak jauh ke database dan melakukan perubahan di mana saja. 

Hal-hal yang pada dasarnya cukup teknis bisa Anda lakukan dengan beberapa klik saja. Tidak perlu menjadi developer atau ahli website untuk menangani aspek-aspek teknis website.

Fitur Tambahan

Tersedia juga fitur tambahan di hPanel seperti fitur blokir IP agar alamat IP tertentu tidak bisa mengakses website Anda, dan fitur password untuk melindungi website atau halamannya. Anda bisa memblokir akses langsung ke jenis file tertentu dan mengecek pengindeksan folder. 

Untuk melihat log aktivitas, Anda bisa membuka menu Tingkat Lanjut. Fitur ini akan memantau semua tindakan yang dilakukan pada website Anda.

Anda bahkan bisa menonaktifkan akun Anda sepenuhnya di bagian Akun dan membatalkan file, email, serta semua website terkait tanpa opsi restore apabila ingin benar-benar menghapus website. Semuanya bisa dilakukan dengan mudah, dan tanpa masalah.

Update hPanel Sejauh Ini

Sebagai pelanggan, Anda mungkin jarang mengecek analitik resource layanan hosting. Apabila demikian, Anda mungkin tidak sadar ketika traffic website mengalami kenaikan dan mulai menggunakan lebih banyak resource server.

Untuk itu, Hostinger memiliki fitur Rekomendasi upgrade. Ada dua opsi yang tersedia:

  • Upgrade tanpa biaya tambahan dengan mengubah tanggal perpanjangan.
  • Upgrade berbayar untuk memperpanjang tanggal berakhir paket.
Lihat juga:  Cara Alami Menghilangkan Kutil

Ketika sudah mencapai batas resource, akan ada informasi yang ditampilkan beserta waktu yang tersisa di bagian Penggunaan Resource dari menu Hosting di sidebar kiri hPanel. Sebaiknya upgrade paket ke tingkat berikutnya berdasarkan limit yang tercapai.

Namun, Anda tidak perlu melakukan upgrade kalau limit ini tidak tercapai secara terus-menerus.

Beberapa update hPanel lainnya yang baru saja diluncurkan meliputi:

File Manager

Update terbaru meningkatkan ukuran upload file dan memperkenalkan folder Sampah, inode, dan indikator ukuran untuk file dan folder. Selain itu, peningkatan dilakukan pada fungsionalitas Download sehingga user bisa memilih jenis file download yang diperlukan.

Transfer Mandiri (Perubahan Pusat Data)

Hostinger memiliki data center di seluruh dunia. User sering kali meminta tim dukungan untuk mengubah lokasinya. Nah, sekarang Anda tidak perlu melakukannya lagi, karena sudah ada layanan Transfer Mandiri yang sepenuhnya otomatis dan gratis.

Fitur ini paling efisien digunakan dengan Log Akses Website. Jadi, setelah mengecek lokasi asal pengunjung yang paling ramai, Anda bisa memindahkan paket hosting sendiri ke pusat data yang paling dekat dengan lokasi tersebut.

Di bulan Januari, fitur Rekomendasi transfer diluncurkan. Berdasarkan analisis traffic pengunjung website setiap bulan, Anda akan menerima rekomendasi transfer ke lokasi terdekat. Hasilnya, Anda pun bisa memberikan waktu respons tercepat berkat jarak yang dekat dengan pusat data.

rekomendasi transfer server di hpanel

Log Aktivitas Hosting

Fitur ini menunjukkan semua perubahan yang pernah Anda lakukan dan setiap tindakan yang dilakukan pada akun Anda.

Di sini, Anda bisa melihat detail jenis dan jumlah permintaan yang diterima website Anda, termasuk data per jam, hari, dan minggu. Manfaatkan secara maksimal dengan mendeteksi traffic yang tidak diinginkan, dan minimalkan masalah keamanan dengan mengidentifikasi apakah website Anda sedang dalam serangan DDoS.

log aktivitas hosting di hpanel

Migrasi Email Otomatis

Pelanggan yang pindah ke Hostinger sekarang bisa mengimpor akun email dari provider lain dengan mudah. Cukup buat akun email di Hostinger untuk transfer. Selanjutnya, buka tool migrasi dan isikan detail yang diperlukan, termasuk layanan asal dan akun email yang akan ditransfer.

WordPress Staging

Staging adalah lingkungan yang dipisahkan untuk pengujian. Fitur ini membuat duplikat website Anda ke dalam sebuah subfolder.

Jadi, baik untuk update tema, menghapus plugin, maupun fitur baru, Anda bisa membuat perubahan apa pun yang diinginkan tanpa khawatir akan mengacaukan website yang sudah online.

Nantinya, akan ada fitur untuk meluncurkan (deploy) perubahan yang sudah dibuat di lingkungan staging atau lingkungan produksi cukup dengan sekali klik saja.

Lihat juga:  Cara Mengobati Darah Kental

Fitur Baru

Beberapa waktu terakhir, hPanel menerapkan beberapa perubahan dan update baru yang bisa langsung Anda coba: 

Update Dashboard Hosting

Karena fungsionalitas Dashboard Hostinger sebelumnya menghasilkan banyak tag, klien jadi sedikit kesulitan untuk menemukan fitur tertentu.

Selain itu, area fiturnya mengharuskan Anda banyak menscroll layar ke bawah sehingga lebih sulit untuk menemukan informasi yang relevan. Nah, update barunya menghadirkan antarmuka dashboard baru yang lebih mudah dijelajahi.

Panduan Awal Pembuatan Website

hPanel memiliki panduan awal (onboarding) pembuatan website. Nantinya, klien bisa mengikuti survei terkait tujuan dan ekspektasi bisnis mereka.

Fitur ini akan mengurangi jumlah tag untuk menambahkan website baru ke paket hosting, meningkatkan pengalaman pengguna secara keseluruhan, serta diprediksi akan meningkatkan jumlah perpanjangan.

Panduan Website

Untuk user WordPress baru, panduan ini akan membantu Anda membuat dan mengonlinekan website. Lihat progresnya melalui indikator langkah yang sudah diselesaikan. Kalau perlu bantuan, Anda bisa merujuk pada tutorial yang kami buat secara khusus.

Upgrade Database

Fitur ini memberi tahu pengguna ketika database akan mencapai limit atau telah melampauinya. Anda akan menerima notifikasi di bagian atas halaman Database MySQL dengan status database saat ini. 

Ada beberapa metrik yang ditampilkan, termasuk First Contentful Paint, Indeks Kecepatan, dan Cumulative Layout Shift. Dengan mengikuti panduan ini, Anda bisa melihat apa saja yang perlu ditingkatkan, menguji website, dan melihat history pengujian domain.

Boost Paket

Beberapa proses perlu lebih banyak resource dari jumlah yang tersedia. Fitur Boost Paket akan membantu Anda. Ketika limit paket terlampaui dan Anda perlu mengimpor file atau menampung lonjakan traffic, akan muncul notifikasi pada hPanel. 

Tombol Boost Paket tersedia di menu Hosting -> Penggunaan Resource.

Fitur ini menambahkan resource sementara dari paket yang lebih tinggi. Jadi, selama 24 jam, Anda meningkatkan resource yang diperlukan untuk website, melihat keuntungan yang didapat kalau melakukan upgrade, dan semuanya gratis.

Jadi, Pilih cPanel atau hPanel?

Meskipun cPanel lebih populer, harga yang ditawarkan semakin bertambah mahal. Dibandingkan hPanel, antarmuka cPanel tampak lebih membingungkan, dan fungsionalitasnya kurang maksimal.

Tentu saja, dengan harga yang mahal dan fitur yang kurang bagus, Anda pasti lebih memilih tool lain kan?

Nah, hPanel menyediakan fitur lebih lengkap seperti statistik performa, informasi penggunaan paket, informasi domain, perubahan database, dan konfigurasi tingkat lanjut. User bisa menemukan semua yang diperlukan dengan mudah untuk mengelola website.

Secara keseluruhan, hPanel lebih unggul dari cPanel apabila kita membandingkan keuntungan yang didapat vs. harganya. Dirancang khusus berdasarkan teknologi terbaru dan bisa disesuaikan dengan permintaan pelanggan, hPanel yang super fleksibel juga menghadirkan update dan fitur secara rutin.